Kesambet Ide? That's Good!

20.55 Posted In Edit This 0 Comments »


Terkadang kita sebagai makhluk yang berakal, mendapat semacam pikiran yang aneh. Ya, aneh! Mengendalikan cuaca semau kita, pindah tempat dalam sekejap, dikerumunin lawan jenis, melakukan sesuatu yang kita idam-idamkan, de el el... Semua dari kita pastinya pernah mendapat pemikiran aneh yang sejenis.

Tapi tahukah kalian, orang-orang yang sukses saat ini adalah orang yang berhasil mengelola ide-idenya menjadi sebuah pemacu dan pemicu semangat, dan ide-ide sebagai langkah-langkah besar yang mereka lakukan.

Manusia yang diciptakan sebagai makhluk berakal memiliki potensi besar tersebut. Namun, ya ambil contoh kasus saja ketika kita mendapat tugas untuk mengerjakan puisi atau mengarang, kita terkadang bertanya, "Apa yang akan kusajikan? Aku sedang tidak memikirkan apa-apa!" Ide seakan pergi tak membekas, meninggalkan kita yang sedang menyesalkan kepergiannya.

Ada beberapa cara untuk "mengikat" ide tersebut. Saya sebagai seorang penulis yang WAJIB memanen ide, memiliki cara khusus untuk mengikat ide agar tidak kabur.

Sediakan sebuah buku tulis, kecil saja yang semacam notes, simpan di sakumu setiap waktu. Ketika ide lewat, langsung tulis! Tulis! Tulis!

Karena ide sangat berharga bagimu, and that's right.

Salam Tempel,

El-Najm

0 komentar:

Sastra Randgris. Diberdayakan oleh Blogger.