Mendidik Diri dalam Bekerja
00.31 Edit This 0 Comments »Ok, sebelum kalian ingin mendidik seseorang, maka alangkah sangat baiknya kalian mendidik diri kalian dulu terlebih dahulu. Karena, nasihat yang baik adalah contoh yang baik.
1. Disiplin
Disiplin dalam diri perlu di tanam agar menuai sebagai suatu pribadi yang tertata rapi. Disiplin ibadah, waktu bahkan bersosialisasi. Disiplin akan mengajarkan kita bagaimana mengatur waktu yang baik.
Karena aktivitas kalian bermula dari waktu, jikalau kalian masih lalai dengan waktu kalian akan tahu bahwa penyesalan itu menyakitkan. So, bangun diri dengan disiplin yang kuat.
2. Kerja Ikhlas, cerdas dan keras
Ini menjadi modal juga lho... dalam suatu pekerjaan, ikhlaslah yang harus di dahulukan karena selain pekerjaan yag berat menjadi ringan, pekerjaan yang kita lakukan pun menjadi berkah.
Kerja cerdas, membutuhkan sedikit tenaga karena kita tahu strategi apa yang harus kita lakukan sehingga pekerjaan yang berat benar2 terasa mudah. Itulah gunanya kita menggunakan akal
Kerja keras pun juga harus selaras dengan ikhlas dan cerdas agar pekerjaan yang kita kerjakan benar2 menghasilkan hasil yang memuaskan dan memiliki kualitas
3. Tawakal
Nah, sikap inilah yang rata2 menuai kesuksesan. Kenapa? Karena kita sudah maksimal berusaha lalu di dorong dengan kekuatan doa. Insya Allah, Allah akan mengizinkan kita kepada suatu hal yang ingin kita capai. Usaha tanpa doa adalah sombong dan doa tanpa usaha adalah kosong...
Warm Regards
Randgris